Panglima Shooting Club (PSC) PERBAKAD Edukasi Kesehatan Pada Pedagang Pasar Aceh

Panglima Shooting Club (PSC) PERBAKAD Edukasi Kesehatan Pada Pedagang Pasar Aceh

BANDA ACEH, INFONANGGROE.com – Panglima Shooting Club (PSC) Persatuan Menembak Angkatan Darat (PERBAKAD) melaksanakan bakti sosial kemanusiaan pada masyarakat Banda Aceh yang berada di Gampong Baro, Kamis 16 April 2020.

Ketua Harian Panglima Shooting Club (PSC) PERBAKAD Ikhwanuddin, S.KM. M.Kes kepada media Infonanggroecom mengatakan kegiatan baksos kemanusiaan ini dilakukan dalam rangka pencegahan Covid-19.

“kita melakukan edukasi perilaku hidup bersi pada masyarakat Gampong Baro Banda Aceh, prilaku hidup bersih ini berupa cuci tangan sebelum melakukan kegiatan dan setelah kegiatan”. Ucap Ikhwan.

Bacaan Lainnya

Lanjut Ikhwan, sasaran edukasi ini di tujukan kepada para pedagang pasar Aceh, supaya membiasakan hidup bersih dan sehat dalam kehidupan sehari-hari, dengan hidup bersih maka kita sudah memotong mata rantai penyebaran Covid-19.

Kegiatan bakti sosial kemanusiaan di Gampong Baro dilakukan bersama Paldam IM berupa penyemprotan desinfektan, pembagian sembako dan pembagian masker. Gampong Baro merupakan desa binaan Paldam IM sehingga titik desinfektan dimulai dari kantor desa, pasar dan rumah warga. Kata Ikhwan.

Masih dengan Ikhwan, Paldam IM bersama dengan PMI Aceh Besar juga besok akan melakukan edukasi kesehatan, desinfektan, pembagian masker dan pengecekan suhu tubuh jamaah shalat jum’at di Kecamatan Ingin Jaya, Suka Makmur, Simpang Tiga, Darul Kamal, dan Darul Imarah. Tutup Ikhwan yang juga Kepala Puskesmas Kecamatan Simpang Tiga ini.

Pos terkait